AsriTadda.com
 

Cara Mengurangi CPU Usage Hosting Pada Blog WordPress

Central Processing Unit (CPU) sangat erat kaitannya dengan RAM (Random Access Memory). CPU adalah pemroses semua instruksi yang kita berikan atau yang diperintahkan oleh program yang sedang berjalan. Semua instruksi tersebut diproses di RAM. Jadi analoginya CPU adalah orang yang bekerja sedangkan RAM adalah meja atau tempat kerjanya. Nah, kali ini kita akan membahas tentang CPU pada hosting/server.

Nah, jika Anda familiar dengan cara kerja komputer atau menggunakan jasa layanan hosting, maka ini bukanlah hal baru. Kendala CPU usage yang tinggi bahkan hingga 100% menjadi hal yang biasa dihadapi oleh blogger. Jika yang dipakai masih spesifikasi shared hosting, maka CPU usage akan lebih cepat meningkat dan memberikan beban bagi server. Biasanya high CPU usage menjadi salah satu alasan pihak server melakukan suspensi terhadap akun hosting kita.

CPU Usage Hosting

Nah, bagaimana caranya mengurangi beban CPU usage ini?

Cara Mengurangi Beban CPU Usage Hosting

Ada sejumlah tips yang bisa dilakukan, terutama adalah meninjau kembali plugin yang kita gunakan dalam blog. Sejumlah plugin kadang tidak compatible dengan versi wordpress yang kita gunakan, dan malah memberikan beban berlebihan bagi server. Plugin-plugin apa saja itu?

  • Semua Plugin Related Posts (WordPress Related Posts, YARPP) ternyata dapat menyebabkan peningkatan CPU usage pada sejumlah kasus.
  • Plugin WPRobot, RSS grabber, RSS poster dan plugin Auto Poster yang lain. Ini jelas sangat rakus resource database hosting. Plugin-plugin auto seperti ini menyebabkan high load cpu, mysql disaat cron berjalan. Terutama jika menggunakan banyak keyword dan banyak website yang di grab.
  • Plugin StatPress dan plugin wordpress analitik lainnya. Plugin-plugin seperti ini menggunakan resource database sendiri, sehingga menyebabkan high load mysql query di server. Pakai saja plugin Hit Sniffer, Jetpack atau sekalian Google Analytics, jauh lebih aman untuk hosting blog kita.
  • Plugin WP Post Views, dan plugin-plugin statistik postingan yang lain.
  • Plugin Search Terms Tagging (STT), biasa digunakan untuk menambah ‘kesaktian’ blog-blog AGC. Plugin ini juga memakan database yang cukup signifikan jika tidak diotimasi secara berkala.
  • Plugin Image cutter, image resizer, image cropping dan sejenisnya. Jika di dalam blog terdapat banyak konten gambar dengan ukuran besar, plugin sejenis ini akan membutuhkan CPU dan memory tinggi untuk melakukan pekerjaan cropping image. Jika file gambar berukuran besar dan melebihi lebar atau tinggi halaman web, sebaiknya kita resize dahulu sebelum di upload.
  • Plugin W3-Total-Cache. Plugin ini jika disetting dengan sederhana tidak menyebabkan load server tinggi, akan tetapi jika semua option diaktifkan akan menyebabkan pemakaian CPU dan memori tinggi di server.
BACA JUGA:  Ramalan Paranormal Akan Jatuhnya Pesawat AirAsia QZ8501

Cara Lain Mengurangi Beban CPU Server

Selain tidak menggunakan plugin-plugin yang bisa menambah beban server, ada sejumlah cara lain untuk mengurangi beban CPU server, antara lain:

  • Gunakan plugin cache, seperti Quick Cache, atau WP Super Cache (sangat dianjurkan). Plugin cache akan membuat blog menjadi super cepat dengan performance tinggi.
  • Pasang dan aktifkan anti spam seperti Akismet. Plugin ini biasanya sudah tersedia di instalasi default wordpress.
  • Jika terdapat ratusan komentar, sebaiknya halaman komentar dibagi menjadi beberapa halaman dengan membatasi jumlah komentar dalam satu halaman. Setting ini bisa dilakukan di menu “Settings” —> “Discussion” dan tandai “Break comments into pages with 20 top level comments per page and the last page displayed by default”.
  • Mengurangi jumlah “Tag” yang tidak diperlukan dan tidak digunakan pada artikel post. Bisa menggunakan plugin “Mass delete unused tags”.
  • Segera update wordpress dan plugin jika ada versi terbaru.
  • Optimize database secara berkala, bisa menggunakan PhpMyAdmin, atau plugin “WP CleanFix”.
  • Jika blog menggunakan slider image, jquery slider, atau sejenisnya upayakan untuk mengoptimalkan gambarnya terlebih dahulu. Bisa diedit dengan Photoshop atau Fireworks. Sesuaikan ukuran gambar dengan ukuran lebar dan tinggi slider, dan simpan gambar dalam kualitas web bukan kualitas photografi atau high.
  • Hindari menggunakan HTTP compression bersamaan dengan cache, pilih salah satu saja.
  • Tema atau worpdress themes berpengaruh juga terhadap performance blog anda. Karena di dalam themes terdapat fungsi-fungsi wp yang belum tentu cocok (compatible) dengan versi wordpress yang terinstall. Misalnya tema yang sudah terlalu lama dan banyak fungsi php dan fungsi wp yang sudah deprecated. Usahakan menginstall tema yang baru dan terupdate. 
  • Hindari menginstall tema yang terdapat script eval pada footer.php, karena tema dengan script eval dan base64 encoded belum tentu aman untuk blog anda. Kecuali jika Anda bisa menghilangkannya sendiri 🙂 (Hati-hati menghapus isi footer.php pada themes seperti ini karena bisa menyebabkan blog Anda error total).
BACA JUGA:  Bonus Referal Paypal Akan Dihentikan Mulai Agustus 2012

 

Demikianlah sejumlah cara untuk mengurangi beban CPU usage pada hosting blog wordpress. Jika Anda masih punya cara lain, jangan sungkan-sungkan untuk share di kolom komentar. Semoga bermanfaat.

48 KOMENTAR

  1. Kalau penambahan script ke tema bisa pengaruh gak maz.. Perasaan baru menambah script untuk menangani error openid.. Setelah itu web sering error 500 dan saya cek ternyata cpu usage bisa jadi penyebabnya..

  2. min blog wordpres saya tiba2 Penggunaan CPU 100%, padahal saya normal saja pemakaian cpu tp terkadang kembali ke cpu 0%, kadang sampai tidak bisa diakses karna error hosting,, apa masalahnya ya min??

  3. Sippp, niee dia yang gua cari2…
    site ane sering down, padahal pageview gk sampai 600 per day…
    tapii, sehari bisa 3 hingga 5 kali down..
    moga dengan cari ini bisa lancar site ane ….
    terima kasihh mastah.

  4. Bener banget tu mas plugin W3 kalau diaktif semua fiturnya malah bikin beban cpu berat terutama database & page cache, sy tau gara2 diperingatin sama hosting suruh matiin fitur tsb biar cpu ga terlalu berat

BERI TANGGAPAN

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *